Press "Enter" to skip to content

Amankan Tempat Wisata dan Rumah di Tinggal Mudik Saat Lebaran. Polsek Bayang, Batang Kapas dan Ranah Pesisir Gelar Patroli dan Monitoring

Polres Pessel – Demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dan pengunjung selama menikmati libur lebaran Polres Pessel melalui 11 Polsek jajarannya menerjunkan Polisi berseragam lengkap untuk berjaga di sejumlah objek wisata dan rumah penduduk yang ada di Kabupaten Pesisir Selatan. Kamis 11 April 2024.

Adapun personil Operasi Terpusat Ketupat Singgalang 2024 Polres Pessel melalui Polsek Bayang Kapolsek IPTU Budi Saputra, SH menerjunkan personel Bhabinkamtibmas untuk pengamanan dalam acara mancing mania dalam rangka memeriahkan lebaran di Ikan larangan Kapalo Koto Kampung Lubuk Aur Ken. Aur Begalung Talaok Kec. Bayang Kab. Pessel.

Kemudian Polsek Batang Kapas Kapolsek IPTU Elhan, S.Sos menerjunkan 5 personel di pimpin oleh Aipda Syaifullah Vandri untuk pengamanan ke tempat Objek Wisata di Pantai Tansridano Ken. Taluak Kec. Batang Kapas Kab. Pessel.

Begitupun juga Polsek Ranah Pesisir Kapolsek AKP Dedy Arma, SH, MH menerjunkan 5 personel di pimpin oleh Kanit Binmas Bripka Rido Nurdin untuk pengamanan ke tempat Objek Wisata di Pantai Sumedang Jaya Wisata Ken. Sumedang Kec. Ranah Pesisir Kab. Pessel.

Para Kapolres mengatakan bahwa untuk pengunjung objek wisata pada hari lebaran kedua sudah mulai ramai, meski demikian, sampai dengan saat ini situasi diseputaran objek wisata masih dalam keadaan aman dan kondusif.

“Dari hasil pengamanan dan monitoring yang dilakukan personil di lapangan pengunjung objek wisata mulai didatangi oleh pengunjung dari berbagai tempat, namun hanya mencapai ratusan pengunjung saja,” kata Kapolsek.

Menurutnya, peningkatan pengunjung objek wisata ini akan meningkat memasuki lebaran ketiga hingga lebaran keenam mendatang.

Kapolsek menambahkan, dalam pengaman yang dilakukan, para personil juga memberi himbauan kepada pengunjung yang berada di objek wisata, agar selalu menjaga keluarga, barang berharga serta hindari keributan, disamping kami juga melakukan patroli kerumah masyarakat yang ditinggal mudik oleh pemiliknya mencegah terjadinya pencurian dan menghimbau apabila meninggalkan rumah, pastikan rumah dalam keadaan terkunci, matikan arus listrik dan yang bisa menimbulkan kebakaran guna keamanannya.

“Kami juga mengajak dan mengimbau para pengunjung untuk menjaga keamanan dan keselamatan selama berada di lokasi objek wisata yang di kunjungi,” imbuh Kapolsek.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.