Press "Enter" to skip to content

Polsek Koto XI Tarusan Kembali Evakuasi 2 Korban Terseret Arus Sungai, Satu Sudah Teridentifikasi Satu Lagi Masih Proses Oleh Tim Identifikasi Polres Pessel

Posek Koto XI Tarusan – Kapolsek Koto XI Tarusan AKP Donny Putra, SH, MH da personelnya kembali meng Evakuasi 2 orang mayat korban terseret banjir di Kampung Tanjung Kenagarian Duku Kec. Koto XI Tarusan Kab. Pessel. Sabtu 09 Maret 2024.

Kapolsek melaporkan telah dilakukan evakuasi mayat sebanyak 2 orang oleh personil Polsek Koto XI Tarusan, Tim Basarnas dan masyarakat yg merupakan korban hanyut terseret banjir diduga terjadi pada Kamis 07 Maret 2024 bertempat di Sungai Batang Tarusan tepatnya di Kampung Tanjung Kenagarian Duku Kec. Koto XI Tarusan Kab. Pessel.

Menurut keterangan Kapolsek AKP Donny Putra pada Pada pkl. 13.30 wib di dapat info dari masyarakat bahwa terlihat di pinggir sungai sesosok mayat wanita tanpa busana tertelungkup kemudian personil Polsek bersama tim Basarnas dan masyarakat bersama-sama mengevakuasi mayat dan kemudian di bawa ke Puskesmas Koto XI Tarusan.

Sedangkan di lokasi kedua Pada sekira pkl. 16.30 wib di dapat kembali informasi adanya sesosok mayat laki-laki di pinggir sungai Batang Tarusan dekat rumpun bambu dalam keadaan tanpa pakaian di dekat rumpun bambu dan kemudian di evakuasi dan di bawa ke RSUD Painan. ujar Kapolsek.

Dirinya berujar, Untuk jarak di temukannya mayat laki-laki dengan mayat wanita berjarak sekitar 2 Km dimana keduanya di duga merupakan penumpang mobil yang terjatuh kesungai di Kenagarian Sungai Lundang Kec. Koto XI Tarusan sebelumnya.

Adapun Identitas korban wanita Nama : MAHDILLA YULIANDINA SETIADI, Tgl lahir : 07 Juli 2004/20 th,Jenis Kelamin : Perempuan, Pekerjaan : Mahasiswa, Nama Bapak : Budi Setiadi, Nama Ibu : Asmarni, Alamat : Jl. Belakang SMA 2 Kenagarian Painan Timur Kec. IV Jurai Kab. Pesisir Selatan Prov. Sumbar.

Sedangkan Identitas korban pria masih belum di ketahui, oleh sebab itu keduanya di evakuasi ke RSUD. M. Zein Painan untuk penanganan lebih lanjut oleh pihak berwenang.

Didapatkan keterangan dari Tim Identifikasi Sat Reskrim Polres Pessel Kanit Identifikasi Aipda Rudi Kurniawan mengatakan, untuk korban wanita sudah teridentifikasi dan sudah dibawa oleh keluarganya untuk dikebumikan namun untuk korban yang pria masih belum teridentifikasi, namun demikian besok pagi akan kita lanjutkan proses identifikasi dan segera menemukan identitas keluarganya, ujar Kanit Identifikasi Polres Pessel.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.